Saturday, June 26, 2021

Setiap yang bernyawa pasti akan mati

 Bismillah...

Ketika kita mengingat potongan ayat dalam Al Qur'an : 


كُلُّ نَفْسٍ ذَآئِقَةُ الْمَوْتِ

“Setiap yang berjiwa akan merasakan mati.” ( QS. Ali Imraan: 185)

Ya, Setiap yang bernyawa pasti akan mati, baik itu manusia, hewan ataupun tumbuhan. 
Hari demi hari, terutama saat pendemi covid-19 ini,  banyak sekali informasi yang kita terima, baik dari saudara,  teman ataupun kenalan kita. Yang tiba-tiba berita kematian menghampiri. 

Disaat kematian itu datang, siap tidak siap diri kita, malaikat maut tetap akan menjemput,  jika waktu yang telah ditentukan sudah tiba.

Seperti hal nya kemarin,  kami di Qatar mendapatkan berita bahwasanya  Ustad Yahya meninggal dunia. 

*BERITA DUKA*

اِنّا لِلّهِ وَاِنّا اِلَيْهِ رَاجِعُوْن

Telah meninggal dunia, 
Ust. Yahya Nawawi

اللَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُ وَارْحَمْهُ وَعَافِهِ وَاعْفُ عَنْهُ وَأَكْرِمْ نُزُلَهُ وَوَسِّعْ مُدْخَلَهُ وَاغْسِلْهُ بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرَدِ وَنَقِّهِ مِنْ الْخَطَايَا كَمَا نَقَّيْتَ الثَّوْبَ الْأَبْيَضَ مِنْ الدَّنَسِ وَأَبْدِلْهُ دَارًا خَيْرًا مِنْ دَارِهِ وَأَهْلًا خَيْرًا مِنْ أَهْلِهِ وَزَوْجًا خَيْرًا مِنْ زَوْجِهِ وَأَدْخِلْهُ الْجَنَّةَ
وَأَعِذْهُ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ أَوْ مِنْ عَذَابِ النَّارِ

Semoga Almarhum husnul khatimah,diampuni dosa-dosanya dan ditempatkan di sisiNya. 
Dan semoga mbak Dwi dan keluarga, ALLAH berikan ketabahan dan kekuatan serta kesabaran dalam menjalaninya. 

آمــــــــــــــــــين يا رب العالمين

Seperti itulah pesan yang disampaikan oleh teman di grup ibu-ibu indoqapco. 

Ada juga sebagian ibu-ibu yang ikut serta dengan suami nya untuk takziah ke rumah,  ada juga yang ikut suaminya pergi ke tempat pemakaman di Abu Hamour, dihadiri juga oleh bapak dubes RI-Qatar.

https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=4738112226202461&id=100000111912064


Innalillahi wa Innaillaihi rajiu’un.. 
Allahumagfirlahu warhamhu waafiihi wafu'anhu..

Ustad Yahya Nawawi,  beliau adalah salah satu Ustad yang datang awal di Qatar untuk menjadi muadzin.

Suara Ustad Yahya Nawawi saat adzan, bisa kita dengar di link berikut:

https://youtu.be/GwasiTNPMZc

Masya Allah... merdu banget suaranya saat mengumandangkan adzan subuh.

Pihak KBRI Doha, juga turut mengucapkan bela sungkawa atas meninggalnya Ustad Yahya Nawawi. 

(Sumber foto, FB KBRI Doha)

Pimpinan dan seluruh keluarga besar KBRI Doha menyampaikan dukacita dan belasungkawa sedalam-dalamnya atas wafatnya Ust. Yahya Nawawi, seorang Imam/Muadzin dan salah satu Diaspora Indonesia paling senior di Qatar.

Semoga amal ibadah almarhum, diterima di sisi Allah SWT, dosa kesalahannya diampuni Allah SWT dan seluruh keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kekuatan. 

Al Fatihah...


Berita duka itu selalu silih berganti. Dalam hitungan hari di grup komunitas ibu-ibu indoqapco.  Ada saudara nya yang meninggal,  beberapa hari kemudian kabar berita duka ipar nya meninggal, beberapa hari kemudian ganti teman yang lain mengabarkan mertua nya meninggal dunia, lalu hari ini saat sedang menulis ini ada kabar kakak nya meninggal dunia.

Sungguh kematian itu sangat lah dekat, tinggal menunggu waktu saja, seolah kita sedang berdiri ikut dalam sebuah antrian.
Innalillahi wainna ilaihi roojiun 

Sudah siapkah kita menghadapi sebuah kematian?

Love from Qatar 
Arlini Prawesti 




No comments:

Post a Comment

Musabaqah virtual 2

 Bismillah... Alhamdulillah pada hari sabtu yang lalu, bertepatan dengan tanggal 5 Maret 2022, wilayah Mesaieed dan wakra telah melaksanakan...