Wednesday, June 23, 2021

Akhirnya Qatar membuka kembali arena main anak

 Bismillah...

Alhamdulillah,  akhirnya arena main anak kini dibuka kembali. Setelah lama ditutup, tepatnya 1 tahun 3 bulan semenjak adanya aturan lockdown di Qatar tahun lalu. 

Lama sekali? Ya, memang seperti itulah aturan yang diterapkan  oleh pemerintah di Qatar, guna menjaga agar anak-anak tidak terinfeksi covid-19. Dan orang tua bertanggung jawab penuh terhadap buah hati mereka selama masa lockdown. 

Saat masa lockdown,  anak-anak menjalani school from home (sekolah di rumah menggunakan aplikasi zoom dan Google classroom), anak-anak tidak diperkenankan masuk mall dan pasar tradisional (hanya usia 12 tahun keatas, bahkan sempat dinaikkan batas usia menjadi  16 tahun keatas saat lockdown kedua), tidak diperbolehkan masuk restoran, salon, dan lain sebagainya. 

Begitu juga dengan playground (arena main anak), baik yang berada di dalam mall, yang berada di taman, yang berada di sekolahan,  yang berada di area perumahan,  yang berada di club olahraga semua ditutup, diberi garis pembatas, di gembok, ditempeli gambar keterangan sehingga pengunjung tahu bahwa playground anak-anak tidak boleh digunakan. 

Saat New normal fase 4 (kasus covid-19 pertama), dimasa kasus harian sudah turun menjadi  100an/hari, anak-anak sudah boleh ikut berbelanja,  sudah boleh ikut berjamaah ke masjis,  sudah boleh ikutan makan di restoran, sudah boleh ikut melihat acara festival, saat itu area main masih tertutup anak-anak belum boleh main di playground,  main game di mall (fun city / fun villa, di Indonesia seperti time zone semua ditutup).

Harapan tinggal harapan karena setelah itu terjadi second wave covid-19,  varian dari UK dan Afrika. Langsung semi lockdown lagi. Namun tidak sampai terjadi penutupan bandara, dan lain-lain seperti saat pertama kali lockdown di Qatar. 

Kasus covid-19 langsung naik di angka 900an kasus per hari, dan kami langsung  diam di rumah saja. Dari  akhir bulan maret hingga akhir bulan mei. Ya 2 bulan saja, Alhamdulillah kasus menurun lalu kami menjalani New normal  fase satu. Dimana anak-anak langsung bisa menjalani pergi ke sekolah lagi namun langsung ujian kenaikan kelas, sehari masuk, sehari libur. (Lumayan tak perlu menunggu New normal fase 4 seperti tahun lalu).

Di akhir juni ini,  saat anak-anak telah selesai ujian tulis dan oral test untuk kenaikan kelas,  fase 2 ini menjadi angin segar buat anak-anak.  Karena playground dibuka dan anak-anak boleh main.  Mall dibuka untuk segala usia.

Akhirnya kami pergi ke city center, yang terletak di Doha. Dan menuju ke fun city (area main anak). Tetap bermasker, hanya anak bayi saja yang tidak menggunakan  masker,  menunjukkan ehteraz pada security yang berjaga di pintu masuk mall (aplikasi yang digunakan selama masa covid-19, barcode harus hijau yang artinya sehat).

Bagaimana ekspresi anak-anak kali pertama keluar rumah setelah lockdown kedua? Bahagia banget, apalagi langsung masuk mall dan bisa main lagi. Sorotan mata yang berbinar,  karena memang telah setahun lebih tidak menginjakkan kaki disini. 

(Sumber foto pribadi, mbak safiyyah bersama ayah naik perahu)

(Sumber foto pribadi, mas kamil bersama ayah lagi balapan motor)

(Sumber foto pribadi,  dapat 1000 tiket yang tidak disengaja)

Seperti itulah sedikit keseruhan dan kebahagiaan anak-anak menjelang liburan panjang summer holiday. 

Sengaja memang untuk pertama kali dibuka area playground,  kami tidak memilih playground  yang di ruang terbuka.  Karena beberapa hari lalu mengalami badai debu, suhu diluar juga lumayan panas karena diatas 40 derajat saat sore hari, disaat malam saja terkadang temperatur udara menunjukkan angka 38 derajat celsius. Wah, tinggi banget?
Ya begitu lah disaat musim panas, saat siang hari bisa mencapai 48 derajat,  dan disaat puncak musim panas bisa diatas 50 derajat. 

Sehingga baik main atau jalan-jalan nya berubah tempat, yaitu mall. 


Love from Qatar 
Arlini Prawesti 




No comments:

Post a Comment

Musabaqah virtual 2

 Bismillah... Alhamdulillah pada hari sabtu yang lalu, bertepatan dengan tanggal 5 Maret 2022, wilayah Mesaieed dan wakra telah melaksanakan...